Image of Pengembangan Sistem Informasi Peminjaman Buku pada Perpustakaan Sekolah Cindera Mata

Text

Pengembangan Sistem Informasi Peminjaman Buku pada Perpustakaan Sekolah Cindera Mata



03110201 - Dewasa ini, peningkatan akan kebutuhan sistem informasi meningkat sangat pesat. Hal ini tidak lepas dari pengaruh perkembangan sistem informasi yang semakin maju tiap tahunnya. Oleh karena meningkatnya kebutuhan akan sistem informasi, maka pengembangan sistem informasi pada perpustakaan sekolah Cindera Mata sangat diperlukan bagi pihak sekolah Cindera Mata dalam mengelola sistem informasi perpustakaan sekolah Cindera Mata. Untuk itu, langkah pertama yang dilakukan adalah analisa terhadap sistem peminjaman buku pada perpustakaan sekolah Cindera Mata.
Analisa terhadap sistem peminjaman buku pada perpustakaan sekolah Cindera Mata dilakukan dengan menggunakan metode fact finding, dimana dimulai dengan melakukan penelitian lapangan melalui wawancara dan pemeriksaan dokumen. Hasil analisa memperlihatkan bahwa terdapat kekurangan pada sistem peminjaman buku di perpustakaan sekolah Cindera Mata, yaitu berupa informasi peminjaman buku yang ada pada perpustakaan sekolah Cindera Mata tidak terorganisir dengan baik, sehingga mengakibatkan kurang terstrukturnya catatan peminjaman yang terjadi. Selain itu, terjadi penurunan aktifitas peminjaman yang disebabkan oleh penempatan ruang perpustakaan yang kurang strategis.
Untuk perancangan sistem peminjaman buku pada perpustakaan sekolah Cindera Mata, penulis menggunakan metode waterfall. Yang dimulai dari tahap identifikasi kebutuhan pemakai atau user requirements sampai dengan tahap pengcodean atau coding.
Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan oleh penulis pada perpustakaan sekolah Cindera Mata, memberikan kesimpulan bahwa aplikasi dapat membantu siswa untuk melakukan peminjaman dengan lebih mudah, efektif, dan efisien.

(Abstract Only)


Availability

T14020671Lt ; P3 ( My Library)Available

Detail Information

Series Title
-
Call Number
-
Publisher STMIK JIBES TI : Jakarta.,
Collation
xvi, 135 p; 30 cm
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
000
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
-
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this